Kunjungan Agro Eduwisata SMA Cinta Kasih Tzu Chi ke BPSI TRI
Dalam rangka menambah wawasan dan pengetahuan siswa mengenai Agrowisata, sebanyak 108 siswa dan siswi SMA Cinta Kasih Tzu Chi bersama dengan 6 guru pendamping melakukan kunjungan edukatif ke fasilitas Edukasi Agrowisata di Taman Sains Pertanian, Balai Pengujian Standar Instrumen Tanaman Industri dan Penyegar (BPSI TRI). Kunjungan ini bertujuan untuk memperkenalkan dunia pertanian, khususnya tanaman industri dan penyegar, kepada para siswa sebagai salah satu cara untuk memupuk kepedulian terhadap sektor pertanian sejak dini.
Dalam kegiatan ini, para siswa mendapatkan kesempatan untuk belajar langsung mengenai berbagai aspek budidaya tanaman industri, pengolahan hasil pertanian, serta pentingnya inovasi dalam bidang pertanian modern. Para siswa juga diajak berkeliling area fasilitas untuk melihat secara langsung proses penelitian, pengujian, dan penerapan teknologi di bidang tanaman penyegar seperti kopi, teh, dan kakao.
Acara dimulai dengan pengenalan tanaman kopi dan kakao, termasuk proses perbenihan, pengolahan hingga penyajian kopi. Siswa/siswi juga mendapatkan wawasan mengenai tanaman penghasil bahan bakar nabati, proses pengolahannya, hingga produk akhirnya. Tidak ketinggalan, mereka turut menyaksikan bagaimana kakao diolah menjadi cokelat dalam sesi bioindustri kakao.
Kegiatan ini dipandu oleh para ahli di BPSI TRI yang memberikan penjelasan komprehensif mengenai setiap tahapan produksi, sekaligus memfasilitasi sesi tanya jawab dengan para peserta. Selain memberikan wawasan baru tentang dunia pertanian, kunjungan ini juga diharapkan dapat membuka pandangan para siswa mengenai peluang karier di sektor pertanian dan bagaimana mereka bisa berkontribusi terhadap pembangunan berkelanjutan di Indonesia. Kunjungan ini bukan hanya memperkenalkan siswa pada proses-proses teknis dalam pertanian, tetapi juga menginspirasi mereka untuk lebih memahami nilai dan potensi ekonomi dari sektor agrowisata serta bioindustri.